Sebagai putra NTB saya sungguh sangat bangga membaca berita ini. Seorang Putra NTB ada di klub raksasa Italia, Juventus. Bahkan dia juga bermain untuk timnas Italia U-17.
Saat Tim utama Juventus sedang serius mempersiapkan laga akhir pekan
menghadapi Sampdoria. Dalam persiapan jelang laga yang berlangsung di
Vinovo, pelatih Juventus Antonio Conte membuat keputusan mengejutkan
dengan memanggil kiper berusia 15 tahun.
Namanya Emil Audero Mulyadi, lahir di Mataram, NTB 15 tahun yang lalu.
Emil berhasil menembus tim utama Juventus yang berposisi sebagai penjaga
gawang. Di klub raksasa Italia itu, Emil bersanding dengan Gianluigi
Buffon dan Marco Storari di tengah lapangan Vinovo. Bersama dua penjaga
gawang senior itu, Emil melahap porsi latihan yang diberikan langsung
oleh staf pelatih Juventus.
Emil sontak antusias memulai debutnya berlatih bersama tim Utama Si
Nyonya Tua. Di akun twitternya @EmilAUdero, dia berujar, "Mimpi,
berlatih bersama tim urtama," tulis Emil.
Keputusan Emil terbukti tepat. Hanya beberapa bulan setelah berkarier
di Italia, dia direkrut Juventus. Tidak hanya itu, Emil pun menjelma
menjadi pemain utama di tim Juventus U-17. Gemilangnya penampilan kiper
bertinggi badan 188 sentimeter ini langsung tercium ke seantero Italia.
Namanya pun dipilih masuk memperkuat timnas Italua U-17.
Hingga kini Emil yang lahir di NTB menjadi pilihan utama timnas Italia U-17. Prospek karier Emil di Juventus pun cerah.
Bravo Emil, semoga engkau menjadi idola baru di dunia sepak bola dunia. Amiin
0 komentar:
Posting Komentar